PMI Bantu Evakuasi Kecelakaan Sungai Gandong, Magetan
CERITARELAWAN.id, MAGETAN – Jasad Muh Syahrur Rohman (17 tahun), santri Ponpes Hidayatul Mubtadiin akhirnyw ditemukan di aliran sungai Desa Bukur, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun pada Minggu (16/2/2020).
Sukirman Staf Markas PMI Kabupaten Magetan mengatakan dalam kejadian kecelakaan air ini PMI menurunkan ambulans dan relawan untuk membantu pencarian mulai awal kejadian.
Saat korban ditemukan ambulans dan relawan PMI bersama BPBD Magetan, Basarnas Pos Trenggalek, TNI, POLRI, Potensi Relawan dan masyarakat bersama sama melakukan evakuasi dari lokasi penemuan selanjutnya dibawa ke RSUD Sayidiman Magetan.
Saat korban ditemukan ambulans dan relawan PMI bersama BPBD Magetan, Basarnas Pos Trenggalek, TNI, POLRI, Potensi Relawan dan masyarakat bersama sama melakukan evakuasi dari lokasi penemuan selanjutnya dibawa ke RSUD Sayidiman Magetan.
Sukirman mengungkapkan saat korban ditemukan, hidung dan telinga mengeluarkan darah.
Berdasarkan keterangan dari Kapolres Magetan AKBP Festo Ari Permana mengatakan, terkait adanya darah yang keluar dari mulut, hidung dan telinga masih menunggu hasil autopsi. Korban merupakan warga Desa Harjosari Kidul, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal.
Sebelumnya diberitakan bahwa hari sabtu (15/02) Sekira jam 16.00 WIB Saksi Qoirul Raka dan Aris Nur Rifa’i bersama 2 orang teman lainnya Dimas Jati Romadhon dan Rian Purnomo datang ke Sungai untuk bermain/mandi di sungai. Selang beberapa saat arus mulai deras namun Korban tidak bisa menyelamatkan diri sehingga hanyut terbawa arus sungai yang deras.Lima santri selamat, sementara Syahrur hanyut. (amin)